Nasi Kebuli Kambing

BAHAN :
2 liter beras yang bagus
1 kg daging kambing yang bagus
1 sendokteh garam
3 gelas santan kental
3 sendokmakan minyak samin atau margarine yang lain
3 sendokmakan Bawang goreng
3 sendokmakan kismis bila suka

BUMBU :
10 siung Bawang merah
5 siung Bawang putih
5 sendokmakan ketumbar
1/2 sendokteh jinten
3 butir pekak
1/2 sendokteh kelabat
5 butir cengkeh
1/2 biji pala
2 Batang serai
1/4 sendokteh adas
4 cm kayumanis
4 lembar daun jeruk
1 ruas jari jahe

CARA MEMBUAT :
  1. Semua bumbu dihaluskan. 
  2. Didihkan 2 liter air, masukkan garam dan daging kambing yang telah dipotong potong, masukkan pula bumbu, rebus sampai daging empuk.
  3. Kaldu dicampur dengan santan untuk merebus beras, setelah itu tanak seperti biasa, setelah nasi matang angkat, beri minyak samin dan Bawang goreng, aduk sampai rata. 
  4. Hidangkan panas dengan diberi Bawang goreng, kismis dan daging kambing yang sudah digoreng.
Selamat mencoba...

Related Posts by Categories



Share This
 

BLOG ARCHIVE

CONTACT FORM

Name

Email *

Message *

PAGEVIEWS

Menu Masakan Ibu Copyright © 2010 By Sans