Mie Kering Ebi

BAHAN :
150 gram mie telur, seduh , tiriskan
3 siung bawang putih, iris tipis
5 butir bawang merah, iris tipis
3 buah cabai merah besar, buang biji, iris miring
2 lembar daun salam
2 cm lengkuas, memarkan
1 ½ sendok teh gula pasir
½ sendok teh garam
1 sendok makan ebi, seduh, sangrai, haluskan
1 sendok makan minyak untuk menumis

CARA MEMBUAT :
  1. Goreng mie yang sudah di seduh sampai kering.
  2. Tumis bawang putih, bawang merah, cabai merah, daun salam dan lengkuas sampai harum. Tambahkan gula pasir dan garam, aduk rata.
  3. Masukkan mie kering, aduk rata.
  4. Tambahkan ebi, aduk rata.
Catatan : Sangrai ebi dalam kondisi dingin agar tidak bergumpal.

Nasi Goreng Ikan Asin

BAHAN :
Nasi Putih 450 gram
Telur ayam 1 butir, kocok
Ikan asin jambal roti 45 gram, potong dadu kecil
Daun bawang 2 batang, potong 1 cm
Minyak goreng 2 sendok makan


BUMBU :
Bawang putih 3 siung, cincang
Bawang merah 2 butir, cincang
Kecap manis 1 sendok teh atau sesuai selera
Kecap asin 1 sendok makan
Saus raja rasa 1 sendok makan
Garam secukupnya
Merica bubuk 1/2 sendok teh


CARA MEMBUAT :
  1. Panaskan minyak, tuang telur. Buat orak-arik hingga matang.
  2. Tambahkan ikan asin, tumis ikan asin hingga kuning kecoklatan.
  3. Masukkan bawang putih dan bawang merah, tumis hingga harum.
  4. Masukkan bahan yang lain, kecuali daun bawang, aduk rata. Masak hingga matang dan bumbu meresap.
  5. Masukkan daun bawang, aduk rata. Angkat.

Bola Cumi Rambutan

BAHAN :
100 gram udang giling
150 gram cumi giling
1 batang seledri, cincang halus
2o gram wortel, parut
1 buah cabai merah, buang bijinya
1 swndok makan tepung maizena
¾ sendok teh garam
¼ sendok teh merica bubuk
¼ sendok teh gula pasir
1 sendok teh minyak wijen
1 putih telur
100 gram bihun, potong 5 cm
Minyak untuk menggoreng

CARA MEMBUAT :
  1. Aduk rata semua bahan kecuali bihun, lalu bulatkan
  2. Gulingkan ke bihun.
  3. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dan kering.
Catatan : Bola cumi jangan terlalau dikepal-kepal agar bihun terlihat berambut, tidak masuk ke dalam adonan.
 

BLOG ARCHIVE

CONTACT FORM

Name

Email *

Message *

PAGEVIEWS

Menu Masakan Ibu Copyright © 2010 By Sans