Sayur Kacang Merah

Bahan:
250 gram daging tetelan sapi, rebus sampai lunak, potong-potong
500 ml kaldu perebus daging tetelan sapi
4 sendok makan minyak untuk menumis
2 lembar daun salam
250 ml santan dari ½ butir kelapa, parut
200 gram kacang merah kalengan, tiriskan

Bumbu yang dihaluskan:
5 siung bawang merah
4 siung bawang putih
2 buah keluak tua, ambil daging buahnya
2 cm kunyit, sangrai
2 sendok teh gula jawa
1 ½ sendok teh garam

Cara Membuat :
1. Didihkan kembali kaldu dan daging tetelan sapi.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan daun salam sampai harum. Angkat, tuangkan ke dalam kaldu mendidih.
3. Tuangi santan, tambahkan kacang merah. Masak sampai seluruh ahan matang.
4. Angkat, sajikan.

Untuk 5 Porsi

Related Posts by Categories



Share This
 

BLOG ARCHIVE

CONTACT FORM

Name

Email *

Message *

PAGEVIEWS

Menu Masakan Ibu Copyright © 2010 By Sans