Nasi Goreng Gulung

BAHAN :
Nasi putih, 350 gram
Sosis sapi, 1 buah, potong dadu
Kacang polong, 2 sendok makan, siap pakai
Jagung manis pipil, 3 sendok makan, siap pakai
Wortel, 1/2 buah, potong dadu, rebus
Telur ayam, 2 butir, buat dadar lebar dan tipis
Daun sawi / bayam yang lebar secukupnya, celup air hangat
Minyak goreng, 1 sendok makan
Margarin, 2 sendok teh


BUMBU :
Bawang putih, 3 siung, cincang
Bawang merah, 3 butir, cincang
Saus tomat, 2 sendok makan
Kecap manis, 1 sendok teh
Minyak wijen, 1 sendok makan
Garam, secukupnya
Gula pasir, secukupnya
Merica bubuk, 1 sendok teh


CARA MEMBUAT :
  1. Panaskan minyak dan margarin, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
  2. Masukkan bumbu yang lain, aduk rata.
  3. Tambahkan nasi putih, aduk rata.
  4. Tambahkan sosis, kacang polong, jagung manis dan wortel, masak sambil diaduk hingga semua bahan matang, angkat.
  5. Atur daun sawi / bayam, sesuai bentuk telur dadar di atas plastik, letakkan telur / dadar di atas sawi / bayam.
  6. Tuang nasi goreng secukupnya di atas telur, gulung dan padatkan. Potong nasi goreng gulung sesuai selera. Sajikan.

Related Posts by Categories



Share This
 

BLOG ARCHIVE

CONTACT FORM

Name

Email *

Message *

PAGEVIEWS

Menu Masakan Ibu Copyright © 2010 By Sans